Pada zaman digital ini, kecepatan memperoleh informasi merupakan hal yang diinginkan oleh setiap orang. Salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah jaringan. Dewasa ini, jaringan 5G ramai dibicarakan, begitu juga oleh pengguna jaringan 4G dari beberapa merek ponsel ternama seperti halnya Xiaomi. Berikut merupakan cara merubah jaringan 4G ke 5G HP Xiaomi yang bisa dicoba:
1. Memastikan Syarat Pengguna Jaringan 5G Terpenuhi
Syarat yang dimaksud dalam hal ini seperti, smartphone yang memang sudah kompatibel dengan jaringan 5G. Pastikan juga jika di daerah pengguna telah didukung jaringan 5G untuk memudahkan prosesnya nanti. Tidak hanya itu, diharuskan juga menggunakan kartu yang sudah support jaringan 5G.
Satu hal yang tidak kalah penting yaitu memiliki paket data 5G. Hal ini dikarenakan nanti akan ada speedtest, jadi kalau tidak ada paket data 5G kecepatan internetnya tidak akan terlihat perbedaannya. perhatikan beberapa hal tersebut agar prosesnya dapat berjalan lancar.
2. Mulai Dari Pengaturan
Setelah syarat terpenuhi, aktifkan HP dan masuklah ke menu “Pengaturan atau Setting”. Pertama-tama untuk mengetahui jenis SIM default apa yang dipakai HP, pengguna cukup lihat pada menu “Kartu dan SIM”. Selain itu juga harus memastikan konfigurasi kartu perdana sudah tepat dan sesuai kartu yang terpasang, atau belum merubah jaringan dari 4G ke 5G. Baru setelah itu beralih ke pengaturan APN.
3. Mengatur APN Baru
Untuk mengatur APN yang baru cukup dengan mengisi daftar pertanyaan yang tersedia di “APN Baru”. Terdapat beberapa daftar pertanyaan yang harus diisi seperti, nama pengguna dan password. Dalam hal ini tidak ada tuntunannya mengenai pertanyaan yang ditanyakan.
Jadi artinya, pengguna bisa mengisi nama dan password-nya secara bebas asal unik dan tidak mudah ditebak. Untuk jumlah karakter disesuaikan saja dengan jumlah limitnya. Biasanya 6-8 karakter, usahakan mengisi dengan gabungan huruf dan angka.
4. Mengkonfigurasi APN & Server yang Ada
Langkah selanjutnya mengenai cara merubah jaringan 4G ke 5G HP Xiaomi yang harus dilakukan pengguna yaitu configuration system. Configuration itu bisa disebut juga sebagai suatu pengaturan atau perubahan yang dilakukan dalam sebuah perangkat lunak ke sistem yang baru.
Pada kolom “MCC” bisa mengisinya dengan angka 8 sebanyak empat kali dan angka 510. Sedangkan kolom “MNC” akan terisi otomatis sehingga pengguna tidak perlu mengisinya secara manual, terlebih mencoba diisi sembarangan. Bukannya berhasil, itu justru akan membuat konfigurasi gagal. Pilihlah “Ipv4/Ipv6” untuk mengisi protokol APN dan Roaming. Setelah semua dirasa benar, klik “selesai” dan “oke” untuk menyimpan hasil perubahannya.
5. Mencoba Speedtest Internet
Sebelum merubahnya menjadi 5G pada langkah terakhir pengguna perlu tahu seberapa kecepatan internetnya. Untuk mengetahui kecepatan internet yang ada, disarankan untuk melakukan speedtest. Apakah kecepatannya sudah dirasa cukup atau belum. Untuk mencobanya juga bisa dilakukan di berbagai platform seperti “speedtest.net”, atau situs penyedia layanan yang lainnya.
Selain itu juga bisa mencoba untuk membuka aplikasi yang memerlukan kecepatan jaringan tinggi seperti YouTube atau aplikasi video streaming. Jika videonya jernih dan tidak terjeda-jeda berarti jaringan stabil dan proses merubah jaringan 4G ke 5G siap dilakukan.
6. Mengubah Jaringan Dari 4G Menjadi 5G
Setelah tes internet selesai dilakukan pengguna harus kembali ke menu pengaturan di awal untuk mengubah jaringan menjadi 5G seutuhnya. Kemudian tinggal simpan perubahannya. Untuk mengetahui perbedaan kecepatanya, bisa mencoba melakukan tes lagi dengan berbagai platform yang tersedia dan pengguna terpercaya. Bisa juga langsung praktek dengan cara membuka dan mengeksplor aplikasi-aplikasi berkapasitas berat.
Setelah berubah jaringan dari 4G ke 5G pengguna akan merasakan pengalaman menggunakan internet secara cepat. Menonton video tanpa takut terjeda, dan berkomunikasi facetime juga lebih lancar. Kini tiada alasan kecepatan lambat setelah mengetahui cara merubah jaringan 4G ke 5G HP Xiaomi. Cara ini juga bisa diaplikasikan di tipe dan merek ponsel android lainnya.
Selamat mencoba!